Bencana tanah longsor yang terjadi pada bulan Februari 2022 di Dusun Bandungan, Desa Kalongan, Kecamatan Ungaran Timur, Kabupaten Semarang memutus akses jalan utama penghubung Kabupaten Demak dan Kabupaten Semarang. Kejadian gerakan tanah yang terjadi bukan merupakan kejadian pertama yang terjadi dan hampir semua kejadian merupakan dampak dari curah hujan yang tinggi sebelum kejadian. Desa Kalongan memiliki morfologi berbukit bergelombang berada di sisi timur kaki lereng Gunung Ungaran. Gerakan tanah terjadi di Dusun Bandungan yang merupakan wilayah terpadat di antara wilayah lain di Desa Kalongan. Pemahaman akan bahaya yang mungkin terjadi di wilayah perlu dipahami oleh warga Desa Kalongan sebagai upaya sadar bencana. Upaya sadar bencana ini merupakan salah satu upaya peningkatan kapasitas warga dalam mitigasi bencana.

Teknik Geologi Universitas Diponegoro yang diwakili oleh tim pengabdian masyarakat dan BPBD Kabupaten Semarang pada tanggal 18 Oktober 2022, melaksanakan kegiatan sosialisasi dalam rangka peningkatan kapasitas warga Desa Kalongan. Kegiatan yang diinisiasi oleh Dinas Energi dan Sumberdaya Mineral Wilayah Kerja Ungaran Telomoyo tersebut dipaparkan mengenai upaya mitigasi bencana gerakan tanah serta hasil kajian gerakan tanah yang terjadi pada waktu tersebut. Kegiatan yang dihadiri oleh warga Desa Kalongan ini memberikan edukasi mengenai upaya mitigasi bencana gerakan tanah meliputi hal-hal apa saja yang dilakukan jika terjadi dan pasca bencana gerakan tanah yang disampaikan pihak BPBD Kabupaten Semarang. Tim pengabdian memberikan paparan mengenai hasil kajian gerakan tanah yang terjadi pada bulan Februari 2022, meliputi kondisi geologi wilayah, karakteristik longsor, serta penyebab dari gerakan tanah. Antusiasme warga terhadap kegiatan ini terlihat pada sesi diskusi, dimana banyak pertanyaan yang diajukan.
-DT-