Profil Profesional Mandiri

No. PROFIL LULUSAN DESKRIPSI PROFIL LULUSAN
1. Konsultan Bidang Kebumian Pengkaji permasalahan terkait bidang kebumian (ekstraksi, mitigasi, dan konservasi) secara faktual dan aplikatif, memberikan solusi bagi permasalahan kebumian tersebut secara konseptual maupun rekayasa
2. Peneliti bidang kebumian Pengkaji permasalahan teknik geologi/kebumian, baik secara eksperimental dan/atau studi literatur serta mempublikasikan hasilnya dalam forum maupun jurnal ilmiah
3. Pengusaha Bidang Kebumian Wirausahawan yang bidang usahanya terkait dengan komoditi ataupun peralatan dalam ekstraksi, mitigasi, dan konservasi sumberdaya geologi
4. Calon Akademisi Pendidik dan fasilisator pembelajaran kreatif, inovatif yang menguasai  materi teknik geologi-kebumian dengan baik, memiliki kemampuan menggunakan teknologi informasi untuk mengikuti perkembangan ilmu teknik geologi.
5. Pekerja Industri Kebumian Staf perencana dan pelaksana di industri bidang eksplorasi-produksi/ekstraksi, dan mitigasi serta konservasi sumberdaya geologi
6. Aparatur Pemerintahan Staf hingga pimpinan instansi terkait regulasi, pengawasan, dan pengambil kebijakan dalam ekstraksi, mitigasi, konservasi sumberdaya geologi