K3 Departemen

K3 Departemen Teknik Geologi

Departemen Teknik Geologi Undip berkomitmen untuk mendukung Fakultas Teknik dalam mewujudkan sistem K3 (Kesehatan dan Keselamatan Kerja) ISO 45001. Hal itu dibuktikan dengan penerapan K3 di lingkungan kampus agar kegiatan perkuliahan dan praktikum di laboratorium dapat berlangsung secara sehat, aman, dan nyaman.

Jalur Evakuasi

Jalur evakuasi merupakan jalur penyelamatan yang dapat digunakan oleh seluruh civitas Departemen Teknik Geologi untuk melakukan mobilisasi menuju tempat yang lebih aman ketika terjadi situasi darurat ataupun bencana. Adapun jalur evakuasi Departemen Teknik Geologi yang menempati Gedung Pertamina Sukowati (GPS) yaitu sebagai berikut :

Tanda Bahaya dan Tanda Penunjuk

Budaya K3 harus dimiliki dan selalu diterapkan oleh setiap civitas Departemen Teknik Geologi Undip. Oleh karena itu, dilakukan pemasangan stiker tanda bahaya maupun tanda penunjuk untuk mengingatkan agar selalu taat K3. Berikut adalah stiker tanda bahaya dan tanda penunjuk yang telah terpasang, antara lain :

Alat Pemadam Api Ringan (APAR)

Alat pemadam api ringan (fire extinguisher) berfungsi untuk memadamkan api saat keadaan darurat. APAR diletakkan pada setiap lantai dan di sekitar laboratorium / ruangan yang mudah dijangkau. Di sekitar APAR juga telah disediakan petunjuk cara pemakaian alat tersebut. Selain itu, dosen, karyawan, dan perwakilan mahasiswa juga telah mendapat pelatihan bagaimana cara menggunakan alat tersebut dengan baik dan benar.

Mitigasi Covid-19

Dalam menghadapi situasi pandemi Covid-19, Departemen Teknik Geologi melakukan upaya pencegahan penyebaran virus dengan cara mensosialisasikan tata cara pencegahan serta penerapan protokol new normal dengan pemasangan banner yang ditempatkan di lantai 1. Selain itu, juga disediakan tempat cuci tangan di depan Gedung Pertamina Sukowati dan hand sanitizer yang diletakkan di beberapa bagian depan ruangan.

Poster K3 pada Setiap Laboratorium

Pada setiap laboratorium di Departemen Teknik Geologi telah dipasang poster K3. Hal itu bertujuan agar setiap pengguna laboratorium lebih mudah memahami dan dapat menerapkan prinsip K3 agar tercipta lingkungan kerja yang sehat, bersih, dan nyaman selama beraktivitas di dalam laboratorium. Pada setiap poster tersebut juga telah dilengkapi dengan nomor telepon penting yang dapat dihubungi apabila menghadapi situasi darurat.

Standard Operating Procedure (SOP) pada Setiap Laboratorium

Penerapan prinsip K3 telah diterapkan di Departemen Teknik Geologi dengan cara pembuatan beberapa dokumen SOP di setiap laboratorium. Adapun beberapa dokumen SOP tersebut dapat dilihat pada link halaman di bawah ini :

Laboratorium Internal Departemen